SELAMAT DATANG PARA PEMBELI DAN ANGEN DI WEB DISTRIBUTOR PANEL SULAWESI UTARA (Manado) --- PT. EsaLM (ESALALAN LINTAS MAJUSGLOBAL)

Material Bangunan Pengganti Batu Bata

Batu bata merupakan material bangunan yang sudah banyak dikenal oleh kalangan masyarakat Indonesia.
Batu bata juga sudah digunakan sebagai bahan utama dalam banyak proses pembangunan di Indonesia sejak dahulu karena batu bata dibuat dengan tanah liat yang memiliki kepadatan tinggi sehingga dapat membuat bangunan dapat bertahan lama dengan menggunakan batu bata tersebut.
Namun sesuai dengan berkembangnya waktu, dalam membuat proses pembangunan di Indonesia dibutuhkan waktu yang cepat dan tentunya dengan kualitas bangunan yang baik. Proses pembangunan dengan menggunakan batu bata tidak hanya memakan waktu lama tetapi juga merupakan pemborosan dalam hal tenaga kerja.
Saat ini di Indonesia, dengan teknologi terbaru yang sudah berkembang di negara eropa dapat membuat proses pembangunan lebih cepat dan dengan kualitas bangunan yang baik. Dengan teknologi itu tersebut dibuatlah sebuah material bangunan dengan bahan utama Expanded Polystyrene System (EPS) dan kawat baja yang sudah digalvanis (agar tidak berkarat) pada setiap sisi dan juga dalamnya.
Expanded Polystyrene System sendiri merupakan bahan sejenis sterofoam, sama secara fisik namun berbeda dalam bahan pembuatannya. EPS dibuat dengan kepadatan yang lebih padat dan dengan zat adiktif khusus sehingga EPS ini tidak menjalarkan api ketika dibakar. Sedangkan sterofoam biasa akan menjalarkan api ke seluruh bagian badannya apabila dibakar dengan api. Untuk lebih jelas tentang perbedaan EPS dengan Sterofoam biasa dapat melihat video pada postingan Perbedaan EPS dengan Sterofoam.
Material bangunan ini kami sebut sebagai ‘Panel Bangunan’ dengan nama MPANEL. MPANEL berfungsi sebagai pengganti material batu bata yang dapat dijadikan sebagai dinding, partisi, tangga, lantai, atap dan juga yang lainnya. MPANEL sebagai material bangunan hanya berbentuk lembaran-lembaran panel dengan lebar 1,2 m dan tinggi maksimal 9 m (panel untuk dinding). Dengan lembaran panel yang sudah tersedia maka proses pembangunan dapat lebih cepat dengan hanya mendirikan panel tersebut. Hal ini berbeda dengan batu bata yang membutuhkan waktu lama untuk menyusun bata tersebut sampai berdiri tegak lurus.
Setelah proses pembangunan yang cepat makan harus dipastikan bahwa bangunan tersebut memiliki kualitas yang baik. Seperti yang sudah disebutkan bahwa MPANEL dengan bahan utama EPS dilapisi oleh kawat baja yang menjadikan material bangunan ini sangat kokoh. Hal itu dibuktikan dengan hasil-hasil uji coba yang sudah dilakukan seperti kedap suara, ketahanan terhadap api, beban, benturan, gempa, dan lain sebagainya. Sehingga dapat dipastikan apabila menggunakan MPANEL dalam proses pembangunan dapat lebih cepat dan juga berkualitas.